
- This event has passed.
Penyaringan Tahap II : Festival Kreatif Lokal
October 12, 2020 - October 14, 2020
Festival Kreatif Lokal adalah sebuah program yang diinisiasi oleh Adira Finance untuk pelaku ekonomi kreatif. Dalam menjalankan program ini, Adira bekerja sama dengan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif untuk mengajak pelaku kreatif binaan program Beli Kreatif Lokal untuk ikut serta pada program FKL.
FKL terdiri dari beberapa rangkaian kegiatan, diawali oleh Kreatif Lokal Award 2020. Award ini mencari 18 orang pemenang dari 6 subsektor ekonomi kreatif, meliputi Kuliner, Fashion, Kriya, Fotografi, Video dan Pertunjukan. Pemenang Award berhak mendapatkan hadiah berupa modal usaha yang totalnya mencapai ratusan juta rupiah yang akan diberikan pada saat Malam Anugerah FKL 2020. FKL akan ditutup dengan Konsel Kreatif Lokal yang akan diselenggarakan pada bulan Januari 2021.